Selasa, 20 November 2018

EMPEK-EMPEK PALEMBANG

EMPEK-EMPEK PALEMBANG
Hasil gambar untuk cara membuat empek empek
SUMBER : Resep Masakan

Bahan :

1. 1 kg tepung sagu (kualitas baik)
2. 1 kg daging ikan tenggiri (giling halus)
3. 250 ml air es
4. Secukupnya air bersih (rebus)
5. 1 sdt garam halus
6. 1 1/2 sdt penyedap rasa
7. Secukupnya minyak (untuk menggoreng)

Bahan kuah :

1. 3/4 liter air bersih
2. 150 gr bawang putih ( cincang halus )
3. 60 gr air asam jawa
4. 250 gr gula merah ( sisir halus )
5. 1 sdm ebi kering bubuk
6. 100 gr cabe rawit ( haluskan )

Cara membuat kuah empek empek palembang :

1. Siapkan wadah, lalu masukkan air, air asam jawa dan gula merah, rebus sampai mendidih
2. Masukkan cabe rawit, bawang putih, ebi dan garam, lalu aduk sampai tercampur merata.
3. Angkat dari kompor, lalu biarkan hingga menjadi hangat.
Cara membuat empek empek :
1. Siapkan wadah, lalu masukkan ikan, garam, penyedap rasa dan air es, campur dengan daging ikan (sudah digiling), lalu aduk sampai merata.
2. Masukkan tepung sedikit demi sedikit, uleni hingga adonan menjadi pas dan kalis.
3. Ambil secukupnya adonan pempek, lalu bentuklah dengan sesuai dengan ukuran (selera)
4. Masukkan adonan pempek yang sudah selesai dibentuk kedalam air yang mendidih, tunggu hingga matang (mengapung), lalu angkat dan tiriskan.
5. Siapkan wajan, panaskan minyak goreng, lalu goreng adonan pempek hingga matang (cirinya: bagian kulitnya berwarna kecoklatan).
6. Angkat, lalu tiriskan.
7. Lalu potong-potong pempek goreng tersebut.
8. Empek empek palembang siap disajikan.

Cara membuat empek empek tanpa ikan

Bahan adonan pempek :

1. 250 gr tepung tapioka (kanji)
2. 125 gr tepung terigu
3. 2 siung bawang putih (haluskan)
4. 250 ml air
5. 2 sdt garam
6. 1 1/2 sdt penyedap rasa
7. 2 butir telur (untuk adonan pempek)
8. 3 butir telur (untuk bahan isi)

Cara membuat empek empek tanpa ikan :

1. Siapkan panci, lalu masukkan air, garam, penyedap rasa dan bawang putih halus.
2. Rebus hingga semua campuran larut dan mendidih.
3. Lalu, kecilkan nyala api dan tuang sedikit demi sedikit tepung terigu sambil terus mengaduk agar adonan tidak gosong dan mengeras.
4. Kemudian matikan api dan biarkan agar mendingin.
5. Masukkan 1 butir telur, lalu aduk dengan mixer hingga merata.
6. Kemudian tambahkan 1 butir telur lagi, aduk lagi dengan mixer hingga adonan halus (tidak menggumpal)
7. Tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil menguleninya hingga adonan menjadi kalis.
8. Ambil secukupnya adonan, bentuk menjadi bulat lalu tekan bagian tengahnya dengan ibu jari sehingga berbentuk cekung.
9. Masukkan isiannya, yaitu secukupnya kocokan telur.
10. Kemudian tutup dengan cara merekatkan kembali bagian sisi-sisi atasnya.
11. Masak air hingga mendidih, lalu masukkan adonan yang sudah dibentuk lalu rebus dengan api sedang selama 20 menit.
12. Setelah benar-benar matang, angkat dan tiriskan, empek empek tanpa ikan siap untuk digoreng.

Bahan kuahcuka empek empek :

1. 250 gr gula aren
2. 350 ml air
3. 30 gr bawang putih (haluskan)
4. 30 buah cabe rawit hijau (haluskan)
5. 1/2 sdt garam
6. 30 gr asam jawa
7. 1/2 sdt penyedap rasa

Cara membuat cuka empek empek :

1. Masukkan air dan gula aren ke dalam panci, lalu masak sampai mendidih.
2. Masukkan bahan-bahan lainnya, aduk-aduk hingga merata dan mendidih.
3. Angkat panci, lalu cuko disaring.
4. Masak lagi cuko yang telah disaring, sambil mengaduk-aduknya.
5. Nyalakan api kecil dan biarkan agar cuko mendidih agak lama (tujuannya agar cuko tidak bau)
6. Angkat panci dari kompor, cuko pempek sudah siap digunakan.

Tips :

1. Penggunaan gula aren akan mempengaruhi rasa dan warna pekat dari kuah cuko empek-empek.
2. Menggunakan gula batok aren yang berwarna pekat akan menjadikan cuko yang berwarna hitam pekat.
3. Untuk mengatur kekentalan kuah cuko tergantung pada jumlah takaran air yang digunakan.
4. Gunakan cabe rawit hijau agar tidak mempengaruhi warna cuko, sedangkan pemakaian cabe rawit merah akan membuat cuko menjadi berwarna agak kemerahan.

Berikut sedikit tutorial memasak empek-empek



Sabtu, 10 November 2018

NUGGET LEZAT

Hasil gambar untuk cara membuAT NUGGET
SUMBER : ResepKoki
Resep Nugget Sayur




Bahan-bahan

Daging ayam giling - 75 gram
Bayam, seduh lalu iris kasar - 2 genggam
Wortel, parut kasar - 100 gram
Tepung terigu protein sedang - 50 gram
Tepung maizena - 15 gram
Telur, kocok lepas - 2 butir
Bawang bombay, cincang halus - 1/2 buah
Bawang putih, haluskan - 3 siung
Merica bubuk - 1 sdt
Pala bubuk - 1/2 sdt
Garam - 2 sdt
Gula pasir - 1 sdt
Minyak, untuk menggoreng - secukupnya
Pencelup:
Putih telur, kocok lepas - 2 butir
Tepung terigu - 40 gram
Breadcrumb - 75 gram

Langkah

1. Dalam wadah, aduk semua bahan hingga rata.
2. Siapkan loyang (saya pakai loyang ukuran 18 cm) lalu alasi bawahnya dengan plastik.
3. Tuang adonan ke dalam loyang dan ratakan.
4. Kukus selama 30 menit hingga matang. Angkat lalu biarkan dingin. Keluarkan dan potong-potong sesuai selera.
5. Panaskan banyak minyak.
6. Balur nugget dengan terigu, lalu celup putih telur, dan baluri dengan breadcrumb.
7. Goreng dalam minyak panas hingga matang dan berubah kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
8. Siap disajikan.

Tips

1. Simpan nugget di kulkas minimal 30 menit sebelum digoreng, agar breadcrumb menempel baik.
2. Jika tak ingin dihabiskan untuk digoreng, baluri nugget lalu simpan dalam wadah kedap udara ke dalam freezer.

BERIKUT TUTORIAL CARA MEMBUAT NUGGET


KUE LAPIS LEGIT

Hasil gambar untuk kue lapis legit





Bahan Utama Kue Lapis Legit Kukus 

200 gram tepung terigu protein sedang
2 1/2 sendok makan susu kental manis
8 butir telur
1 sendok makan emulsifier
40 gram susu bubuk
200 gram margarin
200 gram gula pasir
1/2 sendok teh esens vanila
1/2 sendok teh baking powder

Bahan Taburan 

1 sendok makan bumbu spekuk
1/2 sendok makan cokelat bubuk

Cara Membuat Lapis Legit Kukus 

1. Langkah pertama kali yang harus anda lakukan yaitu menyiapkan wadah yang akan digunakan untuk membuat adonan.
2. Lalu masukan margarin yang sudah anda siapkan ke dalam wadah tersebut.
3. Kocok margarin sampai lembut.
4. Setelah itu, tambahkan susu kental manis ke dalamnya.
5. Kocok kembali sampai merata dan sisihkan terlebih dahulu.
6. Pada wadah yang terpisah, silahkan campurkan gula pasir, telur dan emulsifier.
7. Lalu  kocok campuran bahan bahan tersebut sampai mengembang.
8. Masukan susu bubuk, baking powder dan tepung  terigu sambil diayak dan diaduk-aduk rata.
9. Selanjutnya, tambahkan esens vanila dan aduk kembali sampai rata.
10. Tuangkan adonan ini sedikit demi sedikit ke dalam kocokan mentega sambil anda aduk-aduk dengan perlahan sampai merata.
11. Kukus Siapkan loyang berukuran 20x20x7 cm.
12. Lalu olesi loyang tersebut dengan menggunakan minyak atau margarin secukupnya.
13. Alasi loyang tersebut dengan menggunakan kertas roti.
14. Ambil adonan dan tuangkan sebanyak 75 gram ke dalam loyang, lalu ratakan.
15. Ambil bahan taburan yang sebelumnya sudah anda campur rata.
16. Lalu ayak tipis bahan taburan tersebut. Siapkan pengukusan dan kukus selama kurang lebih 5 menit di atas api sedang.
17. Setelah itu, tuangkan kembali adonan sebanyak 75 gram.
18. Lalu ayak tipis bahan  taburan dan kukus lagi selama 5 menit sampai matang. Lakukan langkah yang sama hingga adonan habis.
19. Setelah adonan habis, kukus kue lapis legit ini selama kurang lebih 10 menit atau sampai kue benar-benar matang.
20. Apabila sudah matang, anda bisa langsung mengangkatnya.
21. Tunggu beberapa saat sampai kue dingin.
22. Baru setelah itu anda bisa langsung memotong-motongnya.
23. Ambil tempat atau piring saji, sajikan kue ini di atas tempat saji dan hidangkan.

Sumber: https://selerasa.com/resep-dan-cara-membuat-kue-lapis-legit-kukus-yang-enak-nikmat-dan-sederhana | Selerasa.com

DADAR GULUNG PISANG COKLAT

Hasil gambar untuk kue pisang coklat pastel
sumber : bibit resep

Dadar Gulung Pisang Coklatby @fridajoincoffee


Bahan:

115 gr tepung terigu protein tinggi
10 gr coklat bubuk
20 gr tepung tapioka (sagu tani)
1 butir telur
300 ml air
½ sdt garam
30 gr margarin, dicairkan
6 buah pisang, kukus, lalu belah
100 gt chocolate spread/meises

.
Cara Membuat:
1. Campurkan dan ayak tepung terigu, coklat bubuk, tepung tapioka, dan garam.
2. Masukkan telur.
3. Tuangkan air perlahan2, sambil diaduk rata. Lalu saring hingga tidak ada tepung yang bergerindil.
4. Tuangkan margarin cair, aduk lagi hingga rata dan licin.
5. Panaskan wajan datar d20 cm dengan api kecil. Wajan tidak usah dioles apa2.
6. Tuangkan 1½ sendok sayur adonan. Sebentar saja hingga set, angkat.
7. Selagi masih panas, beri potongan pisang, chocolate spread, lalu lipat seperti amplop.
8. Lakukan hingga habis.
9. Sajikan.

Catatan:
1. Jangan lupa adonan disaring.
2. Supaya didapatkan kulit dengan tekstur yg bopeng2, wajan harus cukup panaaaaasss.
3. Supaya kulit ketika dilipat tidak patah, kulit harus tipis, jangan dipanggang sampe garing dan melipatnya harus dalam keadaan panas/hangat.

berikut tutorial cara membuat dadar gulung pisang coklat


Jumat, 09 November 2018

TAHU BULAT GURIH

Hasil gambar untuk cara membuat tahu bulat


Bahan-bahan

1. 15 buah Tahu Putih Halus
2. 3 butir Kuning Telur
3. 1 sdt Baking Powder Double Acting
4. 3 sdt Kaldu Bubuk
5. secukupnya Minyak Goreng


Langkah-langkah


1. Cuci tahu putih, kemudian hancurkan dan saring airnya dengan menggunakan kain / serbet bersih. Usahakan sampai seminimal mgkin kandungan airnya dan tinggal ampas seperti gambar.

2. Masukkan kuning telur, kaldu bubuk, dan Baking Powder Double Acting. Campur sambil diremas-remas untuk melembutkan adonan tahu. Jika tidak ada BPDA, bisa juga menggunakan baking powder biasa, tpi tambahkan stgh sdt lagi. kemudian tes rasa sesuai selera.

3. Setelah rasa nya pas, buat bulatan dengan menggunakan telapak tangan sampai permukaannya licin. Masukkan ke dalam wadah yang ada tutupnya, simpan dalam kulkas minimal 3-4jam. Tidak boleh masuk freezer ya.

4. Setelah 3 jam, keluarkan, biarkan 10 menit disuhu ruang. Sembari menunggu, panaskan minyak goreng smpai minyak panas, kemudian kecilkan api. Goreng tahu dalam minyak banyak menggunakan api sedang cenderung kecil, sambil diaduk2 agar bisa mengembang.

5. Lama menggorengnya kira2 10-15 menit. Setelah matang, sajikan bersama cabe ceplus atau sambal kecap.
Happy cooking :D






PASTEL SAYUR TANGAN BUNDA

Hasil gambar untuk pastel sayur

Bahan untuk membuat adonan air :

1.     15 gram gula pasir
2.    1 sendok teh bubuk garam
3.    95 gram mentega merk Margarita dan mentega putih
4.    230 gram air
5.    500 gram tepung terigu berprotein sedang

Bahan untuk membuat adonan lemak :

a.   80 gram mentega Margarita dan mentega putih
b.  300 gram tepung terigu

Hasil gambar untuk pastel sayur
Bahan Isi Pastel :

v  1 sendok teh garam, bumbu penyedap, dan chicken powder
v  2 sendok makan gula pasir
v  75 gram kacang buncis, iris kecil, rebus
v  50 gram bawang bombai
v  2 sdm bumbu kari
v  1/2 sdt merica
v  5 sendok makan minyak sayur
v  100 gram daging ayam cincang
v  250 gram kentang dan wortel, potong dadu secara terpisah, rebus
v  20 gram bawang merah dan bawang putih

Cara Membuat Pastel Ayam Campur Sayuran :   
 
a.      Campurkan bahan-bahan adonan air hingga rata dengan cara mengaduknya, kemudian sisihkan terlebih dahulu selama lebih kurang 15 menit.
b.     Lakukanlah hal yang sama untuk adonan lemak.
c.      Kemudian ukurlah berat adonan air per 30 gram dan adonan lemak per 15 gram.
d.     Selanjutnya balut adonan lemak menggunakan adonan air, giling atau gilas sebanyak 2 kali.
e.     Potonglah menjadi jadi dua, jika telah terbelah, gilas lagi hingga ukurannya lebih tipis.
f.      Langkah selanjutnya, tata adonan isi kemudian lipat campuran adonan serta plintir sisinya.
g.     Simpanlah seharian didalam lemari es.
h.     Keesokan harinya, goreng adonan pastel menggunakan minyak yang telah di panaskan hingga warnanya menjadi kuning kecokelatan.
i.       Pada wajan terpisah, tumislah bawang putih dan juga bawang merah menggunakan minyak sayur.
j.      Masukkan daging ayam, lalu aduk hingga berubah warna dan tercium aromanya harum.
k.     Terakhir, masukan sayuran dan bumbu, lalu masak pastel hingga kering

Agar berhasil mengikuti resep kue pastel diatas, kita harus pandai ketika memelintir adonan.


Berikut sedikit tutorial cara membuat pastel. semoga bermanfaat


         

BOLU KHAS MAGETAN

Bolu Rahayu khas Magetan Jawa Timur 

Hasil gambar untuk bolu MAGETAN

Bolu rahayu merupakan salah satu makanan favorit yang ada di Magetan yang dijadikan sebagai makanan khas salah satu kabupaten di Jawa Timur tersebut.
Tentunya kita bisa membuatnya dirumah sendiri dengan menggunakan resep sederhana ataupun bisa membelinya di toko oleh-oleh Magetan.
Berikut bahan dan cara untuk memnbuat bolu rahayu khas magetan :

Bahan yang diperlukan antara lain :


¼ sendok the baking powder
½ sendok the vanili bubuk
1 sendok makan cake imulsifier
6 butir telur
½ ons margarin dan lelehkan
1 ons tepung terigu
1 ¼ ons gula pasir atau secukupnya

Cara Membuat 


1. Pertama , siapkan semua bahan. Mixer gula,cake emutsifer,dan telur.
2. Tambahkan baking powder,vanili bubuk, tepung terigu dan aduk rata
3. Masukkan margarin
4. Siapkan Loyang berukuran 25cm dan olesi dengan mentega agar tidak lengket
5. Tuangkan adonan yang sudah dibuat lalu panggang atau oven selama setengah jam. Biarkan sampai matang hingga warna kecoklatan
6. Angkat dari oven dan sajikan




EMPEK-EMPEK PALEMBANG

EMPEK-EMPEK PALEMBANG SUMBER :  Resep Masakan Bahan : 1. 1 kg tepung sagu (kualitas baik) 2. 1 kg daging ikan tenggiri (giling h...